Sunday, 29 November 2015

RESEP MIE AYAM ENAK DAN LEZAT




Siapa yang tidak tau dengan kuliner yang fenomenal dengan sebutan mie ayam?
Mie Ayam merupakan salah satu kuliner yang memiliki banyak peminat. Alasannya cukup sederhana, rasanya yang enak dan kuahnya yang lezat  membuat siapa saja ingin menyantapnya. Selain itu mie ayam juga enak dinikmati pada saat kapanpun dan dimanapun, entah pada saat musim hujan ataupun musim kemarau. Salah satu ciri khas mie ayam yaitu ayamnya yang berwarna kecoklatan yang ditaruh diatas mie dan dilengkapi dengan toping seperti pentol bakso maupun kerupuk pangsit.

Mie Ayam  yang enak dan lezat biasa dijual bersama dengan bakso, di Jogja penjual mie ayam keliling biasa menggunakan gerobak, gerobak mie ayam yang sering terlihat biasanya berwarna biru muda, apakah itu sudah menjadi warna khasnya atau apa, hehe... coba kita tanyakan nanti ya..
 
Mie Ayam yang enak dan lezat mudah dibuat di rumah. Cara menyajikan mie ayam dapat ditambahkan dengan sawi dan telur rebus, sehingga akan membuat mie ayam menjadi lebih nikmat, atau anda juga dapat menambahkan ceker pada saat penyajiaanya. Cara membuat mie ayam tidak sulit, bahkan dapat dibilang membuat mie ayam sendiri cukup mudah. Selain bahannya yang sangat mudah didapatkan, dan cara memasaknya juga tidak memerlukan waktu yang lama.
Maka dari itu, bagi bunda yang ingin mencoba membuatnya sendiri dirumah, dapat mengikuti langkah demi langkah resep dan cara membuat mie ayam berikut ini :

Bahan Dasar Mie Ayam:

  • ½ kg mie basah atau mie kering, rebus
  • 350 gram ayam cuci bersih, potong kotak-kotak kecil
  • Daun sawi secukupnya, rebus
  • 3 batang daun bawang, iris
  • 150ml minyak ayam
  • 150ml kecap asin
  • 3 sendok makan kecap manis
  • 2 sendok makan kecap inggris
  • Penyedap rasa secukupnya
  • Bawang goreng secukupnya

Bumbu yang dihaluskan :

  • 5 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 4 butir kemiri
  • 3 cm jahe
  • 2 cm kunyit
  • 1 sendok teh ketumbar

 

 Cara Membuat Mie Ayam :

  1. Pertama-tama tumis bumbu yang telah dihaluskan hingga harum dan berubah warna, kemudian masukkan potongan ayam yang telah dipotong-potong kecil, aduk-aduk hingga ayam masak dan bumbu meresap dengan sempurna.
  2. Setelah itu tambahkan air secukupnya atau sesuai dengan selera biarkan hingga mendidih dan ayam masak, lalu beri kecap asin, kecap manis, kecap inggris, dan penyedap rasa secukupnya, kemudian aduk-aduk hingga rata.
  3. Selanjutnya angkat dan tiriskan ayam yang telah matang dan taruhlah di tempat yang berbeda.
Cara Penyajian :
  1. Masukkan minyak ayam kedalam mangkuk, kemudian tambahkan mie yang telah direbus sebelumnya.
  2. Setelah itu taruh ayam yang telah ditumis tadi diatas mie, tambahkan kuah sesuai selera, lalu tambahkan daun sawi, daun bawang dan bawang goreng secukupnya.
  3. Mie ayam siap untuk dihidangkan.

Itulah resep mie ayam enak dan nikmat, bunda dapat menambahkan saos, kecap dan sambal dalam penyajiannya. Selain itu bunda juga dapat mengkreasikan mie ayam tersebut dengan telur atau pangsit goreng untuk menggugah selera. Terima kasih dan selamat mencoba membuat mie ayam sendiri dirumah sebagai hidangan untuk keluarga tercinta.


sumber: resepnona.com

Friday, 27 November 2015

RESEP BAKMIE JAWA GODOHOG/REBUS SPESIAL GUNUNG KIDUL ENAK



Bakmi Jawa sering disebut juga Mie Jawa adalah olahan Bakmi Rebus (Jawa : Bakmi Godhog) yang dimasak dengan racikan bumbu-bumbu khas Masakan Jawa. Disebut Bakmi Godhog karena kebanyakan bakmi Jawa diolah dengan di rebus atau dengan kuah, di luar negeri khususnya di Malaysia dan Singapura dikenal dengan sebutan Mie rebus. Namun sebenarnya ada variasi mi goreng dari bakmi Jawa. Bakmi Jawa atau Bakmi Godhog diolah dengan dimasak di atas tungku tanah liat atau anglo dengan bahan bakar api arang.

Ciri khas dari Bakmi Godhog ini adalah Juru Masak tidak pernah memasak banyak pesanan dalam satu wadah, akan tetapi setiap pesanan dimasak dengan racikan bumbu satu persatu. Satu kali masak untuk satu porsi yang dimasak dalam wajan kecil. Ciri khas yang lainnya adalah tambahan daging ayam kampung suwir serta telur bebek ke dalam Bakmi Godhog. Satu lagi yang paling penting pembuat bakmi atau penjual bakmi tidak pernah memberitahukan resepnya, resep bakmi Jawa adalah resep rahasia. Untuk itu semoga resep ini sedikit membantu anda dalam membuat sendiri bakmi di rumah dan semoga citarasa yang tercipta sesuai dengan selera anda.

Jika anda termasuk salah satu penggemar Bakmi Jawa dan ingin membuat sendiri masakan anda untuk keluarga, silahkan anda simak resepnya di Cara Membuat Bakmi Jawa Godhog Asli Gunungkidul Mak Nyuzz.

Bahan-bahan untuk Membuat Bakmi Jawa Godhog :

  • 1 sendok makan minyak sayur
  • 50 gram rebusan daging ayam, suwir-suwir kasar
  • 1/2 liter kaldu ayam
  • 1 btr telur bebek
  • 500 gram mie basah (mie telor), siram air panas, tiriskan
  • 75 gram kol, rajang kasar
  • 1 btg daun bawang, rajang kasar
  • ½ buah tomat, rajang kasar
  • 100 gram terigu
  • 1 sendok teh kaldu ayam bubuk
Bahan-bahan yang dihaluskan :
  • 2 siung bawang putih
  • 2 btr kemiri
  • ½ sendok teh merica butir
  • 1 sendok teh garam
Bahan-bahan pelengkap untuk penyajian :
  • Bawang goreng (bawang Merah)
  • Acar ketimun
  • Kerupuk kanji
Cara Membuat Bakmi Jawa Godhog Asli Gunungkidul Mak Nyuzz :
  1. Siapkan wajan tumislah bumbu yang sudah dihaluskan sampai keluar aroma wangi.
  2. Masukkan suwiran daging ayam, lalu aduk-aduk hingga rata.
  3. Tuangkan kaldu kedalam wajan, lalu didihkan.
  4. Tambahkan telur bebek, aduk-aduk sesaat sampai telur jadi matang.
  5. Masukkan mie berserta sayuran, didihkan sampai sayuran menjadi layu lalu angkat.
  6. Sajikan beserta bahan-bahan pelengkapnya selagi panas.
Bakmi Jawa atau Bakmi Godhog yang mak nyuzz telah jadi, semoga sesuai dengan selera anda. Selamat mencoba dan berkreasi.

Tempat Makan Bakmi Jawa Paling Ramai Dikujungi di Yogyakarta.

Dibawah adalah dalah tempat makan Bakmi Jawa paling ramai dikunjung pembeli dan sudah terkenal bertahun-tahun berpengalaman memasak bakmi Jawa. Anda bisa memilih satu untuk mencobanya atau berniat mencobanya satu persatu setiap waktu bila berkeinginan merasakan kelezatan masakan Bakmi Jawa Di Yogyakarta.
  1. Bakmi Jawa Pak Rebo (Berdiri sejak tahun 1945), lokasi : Sebelah Selatan persis SD Kintelan Jl. Brigjend Katamso No.167 Yogyakarta.
  2. Bakmi Jawa Shibitsu (Berdiri sejak tahun 1989), lokasi : Jalan Bantul No. 106, tepatnya 500 m selatan Pojok Beteng Kulon.
  3. Bakmi Jawa Pak Pele (Berdiri sejak tahun 1970), lokasi : Timur Pagelaran Keraton, Alun –alun Utara Yogyakarta
  4. Bakmi Jawa Kadin (Berdiri sejak tahun 1947), lokasi : Jl.Bintaran Kulon No.3 Yogyakarta, (Pernah diundang Presiden Soeharto untuk memasak di Istana setiap Peringatan 17 Agustus 1945)
  5. Bakmi Jawa Mbah Wito (Berdiri sejak tahun 1942), lokasi : Dusun Kemoro Sari 1, Desa Piyaman Wonosari Gunungkidul,  (Sebelum menjadi Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dikabarkan sering mendatangi warung Bakmi Mbah Wito)
  6. Bakmi Jawa Mbah Hadi (Berdiri sejak tahun 1995), lokasi Jl. C. Simanjuntak di SPBU Terban Yogyakarta.
  7. Bakmi Jawa Mbah Mo (Berdiri sejak sejak 1986), lokasi : Dusun Code lewat Jl. Parangtritis, Barat Perempatan Manding Bantul Yogyakarta.
 
sumber:google.com

RESEP SOTO BETAWI ENAK NIKMAT



Siapa yang tak kenal dengan masakan yang namanya SOTO, beberapa daerah punya ciri khas masing-masing untuk masakan soto, kali ini kita akan mencoba masakan dari BETAWI, Soto Betawi adalah salah satu varian masakan soto di Indonesia. Soto Betawi adalah masakan khas orang Jakarta dan disukai oleh sebagian besar masyarakat Indonesia.

Soto betawi terkenal dengan rasa kuahnya yang gurih merupakan perpaduan dari santan susu, daging sapi, dan jeroan. Ditambah lagi dengan perasan jeruk limau. duh, bisa ngiler.

Makan-nya jangan sering-sering ya kerena mengandung kolesterol tinggi. Berikut adalah resep dan cara membuatnya. Selamat mencoba…

Bahan:

Babat sapi 150 gram
Paru sapi seberat 150 gram
Daging sandung lamur atau sengkel sebanyak 300 gram
Usus sapi 150 gram
500 ml Santan encer sebanyak
200 ml Susu sapi sebanyak
1/2 L air untuk merebus kira-kira 1,5 liter
3 sdm minyak, untuk menumis

Bumbu (dihaluskan):

3 bh Cabai merah besar
10 butir bawang merah
7 siung bawang putih
1 sdt merica bubuk
2 cm jahe
2 sdt jintan
1 sdt cengkeh
4 lembar daun salam
2 batang serai, yang sudah dimemarkan
Garam secukupnya

Bahan Pelengkap:

Tomat merah potong potong menjadi 12 bagian
Sebatang daun bawang, iris serong halus
Sebatang daun seledri, rajang halus
Bawang goreng
Emping goreng
Sambal cabai rawit
Acar

Cara Membuat:

  1. Rebus daging sengkel dan sandung lamur dengan air, rebus sebentar hingga daging berubah warna, kemudian tiriskan dan buang air rebusan pertama, kemudian rebus daging tadi dengan 1,5 liter air dan 1 sendok makan garam, rebus hingga daging sengkel dan sandung lamur lunak. Angkat tiriskan kemudian potong-potong dadu, sisihkan air kaldunya.
  2. Rebus semua daging jerohan hingga empuk dan tiriskan, kemudian buang air rebusannya karena air rebusan kaldu daging yang kita gunakan sebagai kuah soto. Potong-potong babat, paru dan usus menjadi ukuran kecil.
  3. Panasi kaldu daging dengan api sedang kemudian tumis bumbu halus, daun salam dan sereh dengan minyak goreng hingga matang dan wangi, segera masukkan tumisan bumbu ke dalam air kaldu, aduk hingga rata. Masukkan potongan daging dan jerohan ke dalam air kaldu kemudian tambahkan air susu dan santan, aduk aduk hingga kuah mendidih tambahkan garam dan cicipi kuah hingga di dapat rasa yang pas (sesudah santan masuk terus aduk aduk agar santan tidak pecah/pisah dengan air kaldu). Matikan api, sajikan.

Cara Penyajian:

  • Sajikan soto dalam mangkuk, beri irisan tomat, daun bawang. daun seledri, dan bawang goreng. Hidangkan bersama emping, sambal, dan acar dalam tempat terpisah.
  • Jika suka minyak samin, beri 1 sendok makan minyak samin ke dalam mangkuk ketika kuah panas mengepul. Biarkan minyak samin meleleh bersama kuahnya, dan soto siap disantap.
Aroma soto betawi yang khas pastinya cocok sekali untuk Bunda sajikan dirumah, ditambahkan dengan irisan jeruk limau dan beberapa potongan emping, hmm pastinya akan sangat nikmat dan keluarga menyukainya.

Sumber: resepkoki.co

Monday, 23 November 2015

Resep Membuat Lanting Khas Kebumen Gurih Renyah


Berbicara soal lanting , apakah anda salah satu penyuka lanting ? salah satu makanan yang khas dari kebumen ini memang cukup menarik dan enak . memiliki rasa gurih renyah membuat lanting menjadi salah satu makanan yang cukup terkenal dimana-dimana . dari kota kebumen dan sekitarnya ataupun luar kota tentunya mereka tahu akan lanting .
Bahkan lanting khas kebumen yang memiliki bentuk bulat seperti angka delapan atau bulatan kecil ini biasa menjadi oleh-oleh bagi warga kebumen dan sekitarnya yang sekarang berada diluar kota . jadi jangan heran lagi jika anda berkunjung ke kota kebumen atau mempunyai saudara dikota kebumen anda akan mendapat oleh-oleh lanting yang memiliki rasa enak dan gurih ini . kota kebumen memang dominan menjadi warga yang berpenghasilan dari produksi lanting , dan yang paling terkenal berada di daerah karang anyar kebumen . 
selain di kota kebumen , lanting juga sangat terkenal di kabupaten banyumas . namun perbedaannya terletak pada bentuk lantingnya . karena lanting banyumas memiliki bentuk yang lebih tebal dibanding lanting khas kebumen yang lebih tipis dan kecil . namun yang dihasilkan sama-sama enak dan gurih , dan lanting atau klanting sapaan akbrab lanting banyumas ini sangat enak jika dinikmati dengan soto
Rasa enak dan segar dari soto sokaraja akan menjadi tambah makyus disetiap gigitnya jika dipadukan dengan lanting atau klanting banyumas . oh iya selain terkenal sebagai camilan saat berkumpul dengan keluarga atau teman yang asyik saat nonton tv . ternyata lanting khas kebumen juga sangat enak dan lezat jika dijadikan sebagai teman lauk sebagai pengganti kerupuk . jadi untuk anda dirumah tidak ada salah nya jika sesekali anda mengganti kerupuk dengan lanting agar lebih variasi . 
Biasanya lanting khas kebumen dijual perkiloan , setengah kiloan atau seperempat kiloan , tergantung ukuran plastiknya . Harga yang ditawarkan dari lanting khas kebumen sendiri juga dapat terbilang murah dan ekonomis . karena dengan sepuluh ribu rupiah hingga dua puluh ribu rupiah saja anda sudah dapat menikmati enaknya lanting khas kebumen . namun anda tidak harus jauh-jauh kekota kebumen untuk menikmati lanting , anda cukup siapkan bahan dan ikutin cara pembuatannya seperti resep lanting khas kebumennya seperti dibawah ini agar anda dapat membuatnya dirumah .
 

Resep Membuat Lanting Khas Kebumen Gurih Renyah

Bahan-bahan Lanting Khas Kebumen :

  • 1 kilo gram singkong
  • 4 siung bawang putih
  • 1/2 sendok makan ketumbar
  • Secukupnya garam
  • Pewarna makanan ( jika suka )
  • Minyak goreng ( digunakan untuk menggoreng )

Cara Membuat Lanting Khas Kebumen :

  1. Pertama-tama haluskan semua bumbu menjadi satu , lalu sisihkan .
  2. Kupas singkong kemudian bersihkan dari kotorannya lalu rendam selama kurang lebih 1 jam . setelah itu kukus singkong yang sudah bersih selama kurang lebih 1 jam . angkat , haluskan .
  3. Setelah itu campurkan singkong yang sudah dihaluskan dengan bumbu lanting yang sudah dihaluskan tadi , kemudian uleni sampai rata .
  4. Ambil sedikit adaonan kemudian pilin menjadi bentuk tali . jika ada , anda dapat menggunakan mesin giling untuk membentuknya agar lebih praktis . setelah itu bentuk menjadi angka delapan atau bulat kecil .
  5. Jika sudah jemur lanting dibawah sinar matahari hingga kering ( selama 1 hari jika tidak hujan )
  6. Terakhir goreng lanting dengan minyak goreng sampai berwarna kuning kecoklatan . angkat , lalu tiriskan .
Selesai , cukup mudah bukan dalam pembuatan lanting khas kebumennya ? bahan-bahan yang dibutuhkan juga cukup mudah didapat dan terjangkau . hanya memang prosesnya yang cukup lama terutama pada saat menjemur adonan lantingnya . adonan pun harus dijemur sampai benar-benar kering agar hasilnya enak , gurih , renyah dan memuaskan . 
Nah silahkan mencoba dan berkreasi sendiri dengan Resep Membuat Lanting Khas Kebumen Gurih Renyah ini dirumah . anda dapat menambahkan warna merah dan kuning di adonan lanting agar warnanya cantik dan bervariasi . namun jika anda tidak suka menggunakan pewarna makanan , anda tidak perlu menggunakannya , cukup polos saja hasilnya juga sudah enak dan cantik.

Cobain Nih Bakso Klenger, Bakso Sebesar Kepala Orang


Pernah mencoba sensasi makan bakso besar, anda harus mencoba bakso Klenger. Biasanya kuliner dengan level hanya pada rasa pedas saja, namun bakso Klenger ini memiliki level dari besarnya bakso. Kebayangkah anda makan bakso sebelas bola dengan besar 40cm? Dengan membayangkan saja mungkin anda sudah kenyang.

Bakso Klenger terletak di kota Surabaya, buat para pecinta bakso wajib nih mencoba bakso Klenger. Di surabaya tempat ini sudah terkenal dikalangan masyarakat dan selalu ramai di kunjungi konsumen pecinta bakso. Pemilik bakso Klenger ini Pak Pasiran yang menciptakan bakso super besar.

Awalnya Pak Pasiran berjualan bakso dengan ukuran bakso standar seperti yang lainnya. Menurut dia pembeli cepat bosan dengan bentuk bakso standar. Kemudian Pak Pasiran membuat sebuah terobosan di dunia kuliner bakso dia membuat ukuran bakso yang besar, dan terobosannya ini berhasil dan disukai para konsumen. Sehari Pak Pasiran mampu menghabiskan 15 kg daging sapi, dan menghasilkan omset hingga 2 juta perhari.

Menu bakso Klenger ada 5 level tingkat ukuran.
Level 1 : diameter 15 cm
Level 2 : diameter 20 cm
Level 3 : diameter 25 cm
Level 4 : diameter 30 cm
Level 5 : diameter 40 cm

Alamat : jl Rembang Raya Surabaya
Jam buka : 14.00 – 22.00 wib
No telpon : 0852 3105 7622