Thursday, 1 March 2018

Resep dan Cara Membuat Cireng Bandung Resep Bumbu Aneka Rasa Supaya Crispy



Buat sebagian orang mungkin banyak yang bingung bagaimana bisa tepung tapioka atau tepung aci bisa dirubah menjadi cemilan yang cukup terkenal, popuper dan fenomenal ini. Ya, selain cilok dan cimol, cireng yang sebenarnya berasal dari Bandung ini sangat populer sekali di negara kita. Bahkan hampir di setiap kota dan daerah di Indonesia kita bisa menemukan penjual cemilan yang terbuat dari aci yang digoreng ini. Mungkin karena memang harganya yang cukup murah dan cara membuat cireng yang mudah lah yang membuatnya sangat populer seperti saat ini. Apalagi bahan yang digunakan untuk membuat bumbu resep cireng ini juga sederhana sekali.

Cara membuat cireng atau aci digoreng dengan tekstur yang renyah dan krispi di luar tetapi lembut didalam memang banyak dicari orang. Kebanyakan dari kita mungkin pernah membuat cemilan dari aci ini tetapi hasilnya tidak sesuai dengan yang diharapkan. Kalau enggak keras setelah matang sehingga jauh dari harapkan kita untuk membuat resep cireng empuk dan renyah. Atau mungkin malah bagian dalamnya masih mentah atau saat menggorengnya minyak nya meledak meledak dan muncrat kemana mana.

Tips Membuat Cireng Renyah Empuk

Untuk membuat resep cireng yang enak, renyah dan krispi memang tidak mudah. Tetapi sebenarnya kalau sudah tahu rahasia, trik dan tips cara membuat cireng itu mudah lho. Berikut dibawah beberapa hal yang harus diperhatikan dalam proses dan langkah-langkah membuat cireng yang benar.
  1. Gunakan tepung tapioka atau tepung aci yang bagus, berkualitas dan tidak apek.
  2. Saat membuat dan menguleni adonan jangan terlalu ditekan dan terlalu kalis ya. Ini yang menyebabkan cireng nya nanti keras dan tidak empuk.
  3. Saat merebus adonan aci nya pakai panci anti lengket atau teflon yang kualitas bagus supaya adonannya setelah direbus tidak lengket ke wadahnya.
  4. Biarkan air benar benar mendidih selama minimal 1 menit baru dipakai untuk merebus adonan aci nya.
  5. Saat membentuk adona cireng jangan terlalu tebal ya. Dibuat agak gepeng supaya matangnya nanti merata.
  6. Gunakan minyak yang bagus dan jernih serta sebaiknnya menggunakan minyak agak banya dna baru supaya warnanya putih bersih dan menarik.
  7. Saat proses menggorengnya gunakan api sedang agak kecil ya supaya benar benar matang sampai didalam nya.
  8. Goreng dan masak sampai benar benar matang dengan ciri kalau ditekan sudah tidak kempes atau mantul dan kelihatan saat diangkat tidak banyak minyak yang ikut.

Cara Membuat Cireng Crispy

Aci yang sifat dasarnya kenyal ternyata bisa dibuat cemilan yang enak, krispi dan kriuk rasanya lho. Cireng crispy ini sebenarnya dibuat dari bahan yang sangat sederhana. Rahasia untuk membuatnya begitu renyah dan crispy nya tahan lama sebenarnya ada di cara membuatnya. Jadi walau sudah tidak hangat dan dingin kerenyahannya masih terjada. Bahan dan cara membuat cireng crispy ada di bawah ya.

Bahan Pertama :

  • Tepung tapioka atau tepung aci kualitas bagus kurang lebih sebanyak 150 gram saja.
  • Minyak goreng baru agak banyak buat menggoreng adonannya.

Bahan Kedua :

  • Tepung kanji atau tapioka kualitas bagus kurang lebih sebanyak 50 gram saja.
  • Kaldu bubuk instan rasa ayam ata sapi sesuai selera atau kurang lebih 1/4 atau 1/2 sendok kecil.
  • Bawang putih ukuran sedang besar yang sudah dihaluskan kurang lebih sebanyak 2 pcs.
  • Garam dapur beryodium secukupnya sesuai selera atau kurang lebih 1/2 sampai 3/4 sendok kecil.
  • Daun bawang yang sudah diiris iris kecil sesuai kebutuhan atau kurang lebih 1 sampai 2 batang.
  • Gula pasir putih sesuai selera atau kurang lebih 1/4 sendok kecil saja.
  • Merica halus sesuai selera atau kurang lebih 1/4 sendok kecil saja. Bisa dihilangkan kalau anak anak tidak suka.
  • Air dengan suhu ruangan (jangan hangat atau dingin) kurang lebih sebanyak 150 ml.

Cara membuatnya :

  1. Pertama tuang bahan pertama kedalam wadah agak besar kemudian sisihkan.
  2. Selanjutnya ambil wadah panci anti lengket lagi lalu masukkan bawang putih, garam beryodium, gula pasir, daun, bawang dan bahan kedua lainnya lalu aduk aduk supaya rata.
  3. Tuang air dengan suhu ruangan sambil diaduk aduk dengan bahan lain sampai benar benar tercampur rata.
  4. Letakkan panci tadi diatas kompor lalu nyalakan api dan masak sampai campuran tadi menyatu dan berubah lentur seperti lem lalu matikan.
  5. Masukkan adonan seperti lem tadi kedalam wadah pertama berisi tepung kanji nya lalu pelan pelan diaduk dan diuleni pelan pelan. Ingat jangan terlalu keras dan bertenaga ya, cukup menggunakan jari jari kita saja.
  6. Setelah tercampur rata aduk aduk dan uleni kembali, tetapi menggunakan tangan sampai tercampur rata dan kelihatan mengumpal adonannya.
  7. Adonan cireng crispy yang sudah mengumpal tadi renggang atau tarik tarik supaya agak melar sambil di balurkan ke sisa tepung tapioka atau ditarik tarik diatasnya supaya tertempel dan tertutupi tepung kering nya.
  8. Jangan di tekan tekan atau diuleni lagi ya karena nanti akan membuat cirengnya keras dan tidak renyah.
  9. Ambil adonan secukupnya sesuai kebutuhan lalu bentuk menjadi bulatan lalu pipihkan lalu sisihkan dan ulangi sampai habis.
  10. Siapkan wajan dan isi dengan minyak baru yang banyak.
  11. Nyalakan api dan setelah agak panas masukkan adonan cireng yang sudah dibentuk tadi.
  12. Sesekali dibalik supaya tidak gosong dan masak sampai agak kering dan matang.
 Sumber:resepcaramemasak.info

No comments:

Post a Comment