Hidangan mangut ikan lele khas Magelang adalah salah satu sajian yang lezat.
Bumbu rempah yang khas merupakan kunci kelezatan dari hidangan ini. Apalagi rasanya yang lezat dipadu dengan gurih dan lembutnya daging ikan lele, membuatnya begitu sedap. Nah, bagi anda yang penasaran ingin tahu seperti apa resep membuat mangut ikan lele khas Magelang, mari kita simak resepnya berikut ini.
Nama Resep
Resep dan Cara Membuat Mangut Ikan Lele Khas Magelang yang Enak, Lezat dan Mudah
Waktu Memasak
Persiapan:
Memasak: 45 menit
Total: 75 menit
Jumlah Porsi
7 Porsi
Bahan-Bahan yang Diperlukan Untuk Membuat Mangut Ikan Lele Khas Magelang yang Enak, Lezat dan Mudah
Bahan Utama Ikan:
1 kg ikan lele
2 buah jeruk lemon
Secukupnya garam
Bahan dan Bumbu Ikan Lele:
500 cc santal sedang kentalnya
3 lembar daun jeruk
2 cm lengkuas dimemarkan
1 batang serai,dimemarkan
10 buah cabe rawit
gula merah secukunya
Bumbu Ikan yang Dihaluskan:
5 siung bawang merah
2 cm jahe
5 buah cabe merah
2 cm kencur
2 cm kunyit
2 siung bawang putih
Garam secukupnya
Cara Membuat Mangut Ikan Lele Khas Magelang yang Enak, Lezat dan Mudah
Tips Membersihkan Ikan Lele Sebelum Dibumbui:
Untuk cara yang pertama, kita bisa melakukannya dengan terlebih dahulu membersihkan ikan lele segar yang sudah dipersiapkan. Hal ini penting sekali, karena ada beberapa bagian pada ikan lele yang harus dibuang dna dibersihkan. Bagian tersebut adalah bagian insang ikan yang ada dikepala ikan. Untuk membersihkan bagian ini, anda bisa melakukannya dengan terlebih dahulu membuka bagian kepala ikan. Lalu potong bagian insang ikan dengan menggunakan pisau. Pastikan jika anda membersihkan bagian ini hingga bersih merata.
Selesai membersihkan bagian insang dikepala ikan, selanjutnya silahkan bersihkan bagian lendir yang ada ditubuh ikan. Caranya, taburkan garam pada permukaan tubuh ikan dan bersihkan lendir ikan dengan digosok hingga ikan menjadi lebih kesat. Setelah itu, untuk membersihkan garam dari tubuh ikan, silahkan bilas ikan dengan air bersih.
Nah, jika membersihkan bagian lendir ikan sudah selesai, silahkan lanjutkan dengan membersihkan bagia terakhir pada ikan yakni bagian jeroan ikan. Bagian ini terletak dibagian perut ikan. Untuk bisa mengeluarkan jeroan ikan dari perutnya, gunakan pisau dapur untuk membelah bagian perut ikan dan keluarkan jeroannya dengan merata. Pastikan jika anda membersihkan bagian jeroan ikan hingga bersih secara merata.
Sebelum ikan dimasak dna dibumbui, sekarang silahkan kerat-kerat ikan terlebih dahulu. Hal ini dimaksudkan agar bumbu bisa meresap kedalam tubuh ikan secara merata.
Setelah dikerat, lumuri ikan dengan air jeruk nipis dan taburan sedikit garam untuk menghilangkan bau amis yang menempel pada ikan. Setelah itu, diamkan ikan sementara selama kurang lebih 10 menit.
Cara Membuat Mangut Ikan Lele Khas Magelang:
Setelah ikan didiamkan daam waktu yang sudah ditentukan, sekarang siapkan wajan diatas kompor dan gunakan api yang sedang.
Tuangkan minyak goreng kedalamnya, lalu tunggu hingga minyak panas secara merata. Setelah panas, masukkan ikan lele yang sudah dikerat-kerat dan goreng ikan hingga matang dan keemasan. Setelah itu, angkat dan sisihkan sementara.
Siapkan kembali wajan diatas kompor dan tuangkan sedikit minyak untuk menumis.
Lalu tumis bumbu halus bersama dengan lengkuas, daun jeruk dan juga serai. Aduk-aduk dan tumis bumbu ini hingga harum merata.
Setelah itu, tuangkan santan kedalamnya dan aduk-aduk hingga mendidih. Setelah santan mendidih, masukkan ikan lele yang sudah digoreng dan aduk-aduk hingga bumbu meresap kedalam ikan.
Menjelang diangkat, masukkan cabai rawit kedalamnya dan masak sebentar hingga layu.
Setelah itu, angkat dan sajikan hidangan ini untuk keluarga tercinta dengan disantap selagi hangat.
Jangan lupa share resep spesial ini dan berikan pula komentar anda dibawah ini.
Siapa yang tak tahu cilok? Jajan murah yang disukai semua kalangan ini
memang merupakan jajanan wajib. Aneh rasanya jika di depan sekolah atau
kampus bahkan kantor tak nampak tukang jualan cilok.
Cilok sendiri sama seperti jajanan pinggir jalan lainnya, tidak jelas
asal muasalnya. Tapi banyak yang bilang kalau cilok berasal dari
Bandung. Penamaan cilok, dilansir dari Wikipedia, berasal dari kata aci
dan dicolok. Dikatakan aci karena bahan utama adalah tepung tapioka yang
dalam bahasa Sunda disebut aci dan dihidangkan dengan cara dicolok.
Cilok adalah jajan yang berbentuk bulat dengan tekstur kenyal. Hampir
sama dengan bakso, namun bahan dasarnya beda. Jika bakso komposisi
dagingnya banyak dengan sedikit tepung, maka cilok sebaliknya. Banyak
tepung sedikit daging, bahkan ada yang sama sekali tidak ada daging.
Oleh karena itu tekstur cilok jauh lebih kenyal daripada bakso.
Cara penyajiannya biasanya dengan menggunakan bumbu kacang. Ada pula
variasi lainnya, ada cilok bakar, cilok goreng, atau cilok yang berisi
telur, atau masih banyak lagi.
Cilok memang banyak macam dan variasinya. meski beraneka ragam, namun
cara membuat cilok kebanyakan tak jauh beda dari cara membuat cilok
kuah hingga cara membuat cilok isi yang enak. Di artikel kali ini, mari
kita cara membuat cilok yang biasanya dijual oleh pedagang keliling atau
bisa saja dipanggil dengan cilok Bandung. Daripada berlama-lama lagi,
simak berikut ini cara membuat cilok Bandung
1. Cara membuat cilok Bandung :
Bahan :
Tepung terigu 100 g
Tepung tapioka 100 g
Bawang putih 1 siung (haluskan)
Daun bawang 1 batang (iris halus)
Merica bubuk sdt
Gula pasir sdt
Penyedap rasa sapi 1 sdt
Garam 1 sdt
Air panas 200 ml
Cara membuat :
Campur tepung terigu dengan bawang putih, daun bawang, merica bubuk,
gula pasir, penyedap rasa, dan garam. Kemudian tuang air panas secara
perlahan sampai dirasa adonan cukup basah dan mengental.
Lalu masukkan tepung tapioka. Uleni dengan tangan perlahan-lahan hingga rata.. Kemudian bentuk bulat-bulat kecil.
Didihkan air. Lalu masukkan cilok yang telah dibentuk ke dalam air. Jika cilok sudah mengapung maka tandanya sudah matang.
Tidak hanya cara membuat cilok saja, kita akan juga bersama-sama
membuat bumbu sebagai penyempurna penyajian cilok. Ya, bumbu kacang.
Cara membuat bumbu kacang cilok
Bahan :
Kacang tanah 100 g. Goreng
Cabe rawit merah 7 buah
Gula merah 4 sdm
Bawang putih 2 siung
Air asam jawa 1 sdm
Garam 1 sdt
Minyak
Air 200 ml
Cara membuat :
Tumbuk kacang hingga halus lalu tambahkan cabe, gula merah, bawang putih, air asam jawa, dan garam.
Setelah itu kemudian tumis dengan minyak goreng sedikit saja. Tumis hingga baunya semerbak
Buat sebagian orang mungkin banyak yang bingung bagaimana bisa tepung
tapioka atau tepung aci bisa dirubah menjadi cemilan yang cukup
terkenal, popuper dan fenomenal ini. Ya, selain cilok dan cimol, cireng
yang sebenarnya berasal dari Bandung ini sangat populer sekali di negara
kita. Bahkan hampir di setiap kota dan daerah di Indonesia kita bisa
menemukan penjual cemilan yang terbuat dari aci yang digoreng ini.
Mungkin karena memang harganya yang cukup murah dan cara membuat cireng
yang mudah lah yang membuatnya sangat populer seperti saat ini. Apalagi
bahan yang digunakan untuk membuat bumbu resep cireng ini juga sederhana
sekali.
Cara membuat cireng atau aci digoreng dengan tekstur yang renyah dan
krispi di luar tetapi lembut didalam memang banyak dicari orang.
Kebanyakan dari kita mungkin pernah membuat cemilan dari aci ini tetapi
hasilnya tidak sesuai dengan yang diharapkan. Kalau enggak keras setelah
matang sehingga jauh dari harapkan kita untuk membuat resep cireng
empuk dan renyah. Atau mungkin malah bagian dalamnya masih mentah atau
saat menggorengnya minyak nya meledak meledak dan muncrat kemana mana.
Tips Membuat Cireng Renyah Empuk
Untuk membuat resep cireng yang enak, renyah dan krispi memang tidak
mudah. Tetapi sebenarnya kalau sudah tahu rahasia, trik dan tips cara
membuat cireng itu mudah lho. Berikut dibawah beberapa hal yang harus
diperhatikan dalam proses dan langkah-langkah membuat cireng yang benar.
Gunakan tepung tapioka atau tepung aci yang bagus, berkualitas dan tidak apek.
Saat membuat dan menguleni adonan jangan terlalu ditekan dan terlalu
kalis ya. Ini yang menyebabkan cireng nya nanti keras dan tidak empuk.
Saat merebus adonan aci nya pakai panci anti lengket atau teflon
yang kualitas bagus supaya adonannya setelah direbus tidak lengket ke
wadahnya.
Biarkan air benar benar mendidih selama minimal 1 menit baru dipakai untuk merebus adonan aci nya.
Saat membentuk adona cireng jangan terlalu tebal ya. Dibuat agak gepeng supaya matangnya nanti merata.
Gunakan minyak yang bagus dan jernih serta sebaiknnya menggunakan
minyak agak banya dna baru supaya warnanya putih bersih dan menarik.
Saat proses menggorengnya gunakan api sedang agak kecil ya supaya benar benar matang sampai didalam nya.
Goreng dan masak sampai benar benar matang dengan ciri kalau ditekan
sudah tidak kempes atau mantul dan kelihatan saat diangkat tidak banyak
minyak yang ikut.
Cara Membuat Cireng Crispy
Aci yang sifat dasarnya kenyal ternyata bisa dibuat cemilan yang
enak, krispi dan kriuk rasanya lho. Cireng crispy ini sebenarnya dibuat
dari bahan yang sangat sederhana. Rahasia untuk membuatnya begitu renyah
dan crispy nya tahan lama sebenarnya ada di cara membuatnya. Jadi walau
sudah tidak hangat dan dingin kerenyahannya masih terjada. Bahan dan
cara membuat cireng crispy ada di bawah ya.
Bahan Pertama :
Tepung tapioka atau tepung aci kualitas bagus kurang lebih sebanyak 150 gram saja.
Minyak goreng baru agak banyak buat menggoreng adonannya.
Bahan Kedua :
Tepung kanji atau tapioka kualitas bagus kurang lebih sebanyak 50 gram saja.
Kaldu bubuk instan rasa ayam ata sapi sesuai selera atau kurang lebih 1/4 atau 1/2 sendok kecil.
Bawang putih ukuran sedang besar yang sudah dihaluskan kurang lebih sebanyak 2 pcs.
Garam dapur beryodium secukupnya sesuai selera atau kurang lebih 1/2 sampai 3/4 sendok kecil.
Daun bawang yang sudah diiris iris kecil sesuai kebutuhan atau kurang lebih 1 sampai 2 batang.
Gula pasir putih sesuai selera atau kurang lebih 1/4 sendok kecil saja.
Merica halus sesuai selera atau kurang lebih 1/4 sendok kecil saja. Bisa dihilangkan kalau anak anak tidak suka.
Air dengan suhu ruangan (jangan hangat atau dingin) kurang lebih sebanyak 150 ml.
Cara membuatnya :
Pertama tuang bahan pertama kedalam wadah agak besar kemudian sisihkan.
Selanjutnya ambil wadah panci anti lengket lagi lalu masukkan bawang
putih, garam beryodium, gula pasir, daun, bawang dan bahan kedua
lainnya lalu aduk aduk supaya rata.
Tuang air dengan suhu ruangan sambil diaduk aduk dengan bahan lain sampai benar benar tercampur rata.
Letakkan panci tadi diatas kompor lalu nyalakan api dan masak sampai
campuran tadi menyatu dan berubah lentur seperti lem lalu matikan.
Masukkan adonan seperti lem tadi kedalam wadah pertama berisi tepung
kanji nya lalu pelan pelan diaduk dan diuleni pelan pelan. Ingat jangan
terlalu keras dan bertenaga ya, cukup menggunakan jari jari kita saja.
Setelah tercampur rata aduk aduk dan uleni kembali, tetapi
menggunakan tangan sampai tercampur rata dan kelihatan mengumpal
adonannya.
Adonan cireng crispy yang sudah mengumpal tadi renggang atau tarik
tarik supaya agak melar sambil di balurkan ke sisa tepung tapioka atau
ditarik tarik diatasnya supaya tertempel dan tertutupi tepung kering
nya.
Jangan di tekan tekan atau diuleni lagi ya karena nanti akan membuat cirengnya keras dan tidak renyah.
Ambil adonan secukupnya sesuai kebutuhan lalu bentuk menjadi bulatan lalu pipihkan lalu sisihkan dan ulangi sampai habis.
Siapkan wajan dan isi dengan minyak baru yang banyak.
Nyalakan api dan setelah agak panas masukkan adonan cireng yang sudah dibentuk tadi.
Sesekali dibalik supaya tidak gosong dan masak sampai agak kering dan matang.